Tenun Kain Songket Melayu Jadi Daya Tarik Warga Datang ke Desa Sebauk
- Kamis, 30 Mei 2024 - 07:48 WIB

Kerajinan tenun songket merupakan salah satu hasil kebudayaan yang dimiliki sejak zaman prasejarah sampai sekarang. Tenun songket tersebar di seluruh wilayah Indonesia dengan bentuk yang khas masing-masing daerah.
Kekhasan bentuk kain tenun songket di setiap daerah senantiasa dipertahankan, karena merupakan identitas dari masyarakat pendukungnya. Dan dalam kerangka yang lebih luas juga merupakan identitas kebudayaan bangsa Indonesia.
Salah satu kerajinan yang berada di Riau adalah kain songket Melayu atau lebih dikenal lagi oleh masyarakat kain tenun yang sering dikerjakan oleh kaum perempuan. Kerajinan ini hanya dikerjakan di rumah-rumah.
Di samping itu, minat generasi muda mempelajari keterampilan menenun juga meningkat dan tidak lagi terbatas hanya pada keluarga perajin. Kerajinan tenun songket Melayu Riau dapat dijumpai hampir di setiap daerah di Provinsi Riau. Salah satunya yang berada di Desa Sebauk, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis. Yang sering dikunjungi peminat dari berbagai daerah.
Kerajinan tenun songket sebagai penambah penghasilan untuk membantu perekonomian. Kain songket juga sudah banyak dikenal di manca negara. Banyak dipakai pada acara-acara adat, terutama untuk pakaian adat dan kelengkapan adat serta benda sovenir.
Tenun songket Melayu Riau bukan hanya sekedar memenuhi kebutuhan fisik semata, tapi juga memiliki nilai-nilai, makna dan simbol yang merupakan pesan-pesan dalam kehidupan masyarakat.
Berkenaan dengan pesan-pesan atau nilai-nilai budaya yang disampaikan, maka pemakaian dapat dilihat melalui berbagai simbol dan ragam hias pada pakaian adat tradisional. Pakaian adat ini mempunyai aturan-aturan tertentu, kapan pakain adat digunakan, siapa yang memakainya, dan bagaimana cara memakainya. Harus mengikuti aturan-aturan yang telah disepakati sesuai dengan kesepakatan lembaga adat Melayu tersebut.
Bertahannya kerajinan tenun songket sampai hari ini tidak lepas dari peran aktif masyarakat penganut dari budaya tersebut, yang senantiasa menggunakan dan mempertahankan.
Kebudayaan memakai kain tenun songket pada masyarakat Melayu merupakan proses sosial. Dimana makna diproduksi, dialihkan dan dipertukarkan. Untuk dapatnya terwariskan secara turun-temurun pengenalan dan pemahaman tentang tenun songket Melayu Riau dapat dimasukan ke dalam pembelajaran budaya Melayu.
Oleh: Dopin Apriadi